Adsense

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan 7 Bahan Alami Yang mudah Didapat

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan 7 Bahan Alami Yang mudah Didapat,
Bagaimana cara menghilangkan jerawat ? Pertama-tama kita harus mengetahui apa itu jerawat dan apa yang menyebabkan timbulnya jerawat.
Istilah medis untuk jerawat adalah acne vulgaris, ia termasuk dalam salah satu penyakit kulit yang terjadi karena adanya kelenjar minyak di foliker bulu halis/rambut. Penyakit kulit (jerawat) biasanya sering terjadi pada pria maupun wanita pada masu pubertas. Penyebabnya adalah pada masa puber kelenjar hormon (sebaceous) mulai tumbuh, kelenjar tersebut dihasilkan oleh kelenjar adrenal pada pria dan wanita.

penyebabnya timbulnya jerawat biasanya disebabkan oleh faktor genetik dan faktor keturunan. Penyebab jerawat adalah sebagai berikut.
  1. Produksi minyak pada kulit
  2. Pori-pori tersumbat
  3. Bakteri
  4. Sel Kulit yang mati.
Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan selama masa pengobatan,
  1. Jangan di pencet, mungkin anda “gemas” dengan jerawat tersebut tapi jangan sekali kali menyentuh atau bahkan memencetnya karena akan berdampak lebih ganas.
  2. Jangan terkena sinar matahari berlebihan
  3. Bersihkan wajah minimal 2x 1 hari (di luar mandi)
  4. Hindari makanan berminyak seperti daging penuh lemak dan kacang – kacangan
untuk melakukan pengobatan kita bisa melakukan nya dengan cara alami dimana bahan-bahannya dari alam dan mudah di dapat.



1. ES BATU



    Es batu  dapat membantu pembekuan pori pori yang terbuka lebar kulit, membunuh bakteri,menghilangkan minyak yang menumpuk pada kulit wajah dan membantu menghilangkan kotoran pada kulit.

Cara Penggunaan : 

  • Ambil es batu secukupnya (pastikan es dibuat dari air bersih dan steril)
  • Bungkus dengan sepotong kain bersih
  • Letakkan pada jerawat membandel selama beberapa detik.
  • Tunggu beberapa menit dan ulangi proses tersebut 10 sampai 20 x.
  • Lakukan secara rutin sampai jerawat kempes.

2.MADU

   madu merupakan herbal yang memiliki zat antibiotik sangat tinggi yang dapat membantu anda mencegah infeksi serta proses penyembuhan pada kulit.
Cara Penggunaan 1
  • Oleskan madu pada kapas kecantikan (steril)
  • Letakkan pada jerawat wajah anda
  • Biarkan kurang lebih 30 menit
  • Bilas dengan air suam-suam
Cara Penggunaan 2
  • Sediakan kayu manis dan madu secukupnya
  • Buat pasta dengan perpaduan kayu manis dengan madu
  • Letakkan pada lokasi jerawat sebelum tidur
  • Pagi hari bilas dengan air secukupnya.
- biasanya madu kurang cocok untuk kulit yang sensitif


 3.BAWANG PUTIH


Bawang putih ternyata juga sangat ampuh untuk membasmi jerawat membandel pada wajah dan mengembalikan ‘kelestarian’ wajah alami anda. Bawang putih merupakan antivirus, antijamur, antioksidan, dan antiseptik yang juga dapat dimanfaatkan untuk kesehatan kulit. Kandungan zat Sulfur bawang putih sangat ampuh dalam proses penyembuhan jerawat membandel.
Cara Penggunaan:
  • Potong 1 siung bawang putih menjadi dua bagian
  • Gosokkan bawang putih pada jerawat membandel di wajah, diamkan selama kurang lebih 5-10 menit
  • Cuci dengan air suam-suam
  • Lakukan beberapa kali sehari secara rutin sampai jerawat mengecil
Konsumsi bawang putih secara rutin sangat penting untuk membantu kelancaran peredaran darah, yang juga berperan dalam membantu menghilangkan jerawat. Pastikan tidak berlebihan karena mungkin akan mengganggu lambung anda.
  


 4.TOMAT

 
Tomat adalah salah satu jenis buah yang telah digunakan semenjak jaman dahulu dalam membantu menghaluskan wajah sebelum adanya berbagai produk kecantikan. Kandungan vitamin A dan C pada buah tomat sangat baik dalam membantu membasmi jerawat.
Cara Penggunaan (jerawat baru tumbuh):
  • Siapkan 1 buah tomat
  • Iris tomat secukupnya
  • Tutup bagian jerawat yang membandel
  • Biarkan 10-15 menit
  • Lakukan setiap hari secara rutin sampai jerawat hilang
Cara Penggunaan (Jerawat Meradang):
  1. Siapkan 2 buah jerawat
  2. Blender hingga halus tanpa air
  3. Jadikan masker di wajah
  4. Diamkan 20-30 menit
  5. Bilas hingga bersih, lakukan setiap hari


 5. PASTA GIGI



Pasta gigi yang anda gunakan setiap hari juga dapat efektif membantu menghilangkan jerawat secara cepat dan alami. Asalkan kulit anda tidak iritasi, anda dapat mencoba menggunakannya. Penggunaan pasta gigi sangat efektif jika anda telah melakukan perawatan dengan es batu, pastikan permukaan jerawat bersih dari kotoran.
Cara Penggunaan:
  • Sangat sederhana, 1. pastikan permukaan jerawat bersih
  • Oles lokasi jerawat dengan pasta gigi sebelum tidur
  • Bilas dengan air hangat di pagi hari
  • Rasakan perbedaannya
Sangat cocok untuk jerawat yang membengkak, oles jangan terlalu banyak, pastikan pasta gigi putih yang anda oleskan / tidak berwarna.

6. MENTIMUN 


Mentimun sudah sangat fimiliar digunakan sebagai masker wajah untuk mendapatkan kulit wajah yang halus dan bercahaya. Efek mentimun dapat bekerja sebagai anti-inflamasi, sangat cocok untuk mengobati jerawat yang mulai memerah dan memberikan efek peradangan.
Cara Penggunaan (Jerawat Baru):
  • Iris mentimun beberapa segar
  • Letakkan pada daerah jerawat
  • Biarkan selama 30-60 menit
  • Bilas dengan air bersih
  • Lakukan secara rutin tiap hari, sampai jerawat hilang
Cara Penggunaan (Jerawat Meradang / Membandel):
  • Jus mentimun segar (tanpa air)
  • Jadikan masker pada wajah
  • Biarkan 30-60 menit
  • Bilas bersih dengan air hangat
  • Lakukan secara rutin, hingga jerawat hilang.

  7. JERUK NIPIS




buah yang sangat kaya dengan kandungan vitamin c ini sangat ampuh membasmi jerawat yang timbul,efek yang diberikan juga sangat cepat membantu menghilangkan jerawat. Buah jeruk nipis sudah dari dahulu dimanfaatkan untuk kecantikan, khususnya kecantikan kulit. Cara Penggunaan : 
  • Peras air jeruk nipis hingga 1-2 sendok
  • Campurkan dengan madu 1-2 sendok
  • Oleskan pada jerawat membandel
  • Diamkan 10-20 menit
  • Bilas dengan air suam-suam
  • Lakukan secara rutin setiap hari



 demikian lah Cara Menghilangkan Jerawat Dengan 7 Bahan Alami Yang mudah Didapat, semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, anda bisa membagikan artikel ini supaya bisa bermanfaat juga untuk orang lain.

Total Pageviews